Berikut ini contoh Surat Lamaran Kerja berdasarkan informasi dari iklan lowongan kerja di internet, koran atau media sosial, silahkan sesuaikan sumber iklannya. File dokumen dalam format doc Ms word. Download dan save file agar bisa di edit ulang menggunakan Microsoft Office.
Surat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan 1
COPY-PASTE :
Jakarta, 28 Oktober 2021
Hal : Lamaran pekerjaan
Kepada Yth.
Pimpinan/HRDPT. Java Finance
Di
Tempat
Dengan hormat,
Sehubungan dengan iklan lowongan kerja yang dimuat dalam surat kabar POSKOTA tertanggal 25 Oktober 2021 yang membutuhkan tenaga Staf Administrasi, maka dengan ini saya mengajukan lamaran untuk mengisi posisi pekerjaan tersebut.
Dengan modal pendidikan D3 dan pengalaman kerja sebagai Staf Administrasi di PT. SANTOSA selama 3 tahun, maka harapan saya agar Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan saya untuk mengisi posisi pekerjaan ini.
Adapun data lengkap mengenai diri saya, tercantum dalam Daftar Riwayat Hidup (CV) dan kelengkapan lainya berikut ini:
- Daftar Riwayat Hidup.
- Ijazah terakhir D3 (copy).
- Pas Foto 4 x 6. (2 lembar)
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Surat Keterangan Dokter.
- Surat Pengalaman Kerja (copy).
Demikian Surat Lamaran Kerja ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian waktu Bapak/Ibu yang berkenan meninjau lamaran saya, sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Diana Setiasih DownloadSurat Lamaran Kerja Berdasarkan Iklan 2
COPY-PASTE :
Jakarta, 28 September 2021
Hal : Lamaran Pekerjaan
Kepada Yth,
Pimpinan/HRDPT. Aditama
Di
Tempat
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini:
- Nama : Budi Budiman
- Tempat, tanggal lahir : Yogjakarta. 19 Mei 1998
- Jenis kelamin : Laki-laki
- Status : Belum kawin
- Agama : Islam
- Alamat sekarang : Jl. Cikupa No 18, Pondok Aren Tangerang
Dengan ini saya bermaksud melamar pekerjaan untuk bagian Staf Operations seperti yang tertulis dalam iklan lowongan pekerjaan di harian KOMPAK tertanggal 27 September 2021.
Sebagai bahan pertimbangan, berikut ini saya lampirkan beberapa kelengkapan untuk melengkapi surat lamaran saya, antara lain:
- Daftar Riwayat Hidup.
- Ijazah terakhir SMA (copy).
- Pas Foto 4 x 6. (2 lembar)
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Surat Keterangan Dokter.
- Surat Pengalaman Kerja (copy).
Sudi kiranya agar Bapak/Ibu Pimpinan meninjau data-data saya diatas dan selanjutnya besar harapan saya agar saya dapat dipertimbangkan untuk bekerja di perusahaan ini.
Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Budi Budiman DownloadDemikian contoh surat lamaran kerja berdasarkan iklan, jangan lupa kunjungi juga
Contoh Surat Lamaran Kerja,
Contoh Daftar Riwayat Hidup dan
Contoh CV dari Helpshared.com, Semoga Bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar